Tragedi Imam Husain dalam Shahih Bukhari

Salaam: Saya mohon izin utk menyampaikan hal-hal yg berkaitan dg syahidnya Al- Husayn dlm hadis2 Sunni. Mudah2an ini menjadi tambahan informasi bagi kita semua dan menumbuhkan saling pengertian di antara kedua mazhab besar dlm Islam.
Syahadah Al-Husayn dlm Shahih Bukhari:
Kitab Fadhail alShahabat, Bab Manaqib al-Hasan wa al-Husayn
Hadis # 3538: dari Anas bin Malik: Dibawa ke Ubaidillah bin Ziyad kepala Al-Husain bin Ali a.s dan diletakkan pada bejana. Ibn Ziyad menusuk-nusuknya dan mengatakan sesuatu (yg buruk) ttg ketampanan wajahnya. Kata Anas: Wajah itu plg mirip Rasulullah saw. Rambutnya dicelup dg wasmah (bahan pewarna).
Hadis # 3543: Aku mendengar Abdullah bin Umar ttg org ihram yg membunuh -aku kira, kata Syu’bah- lalat. Ibnu Umar berkata: ahli Iraq mempertanyakn lalat padahal mrk telah membunuh anak dari putri Rasulullah saw. Nabi saw bersabda: keduanya -AlHasan dan AlHusayn wewangianku di dunia.
Saya tdk mencantumkan komentar para ahli hadis, seprti Ibn Hajar al-Asqalani, ttg riwayat di atas. Sekiranya posting ini diizinkan masuk, mohon izin utk melanjutkannya dg hadis-hadis lainnya dlm kitab-kitab Sunni. Saya berharap mendapatkan kebesaran hati dari para pengikut Ahli Sunnah utk membaca hadis-hadis dari para Imam Ahli Sunnah.
 
Ahmad Sahidin

No comments: