Datiim, Yahudi Ortodoks Modern: Setuju Mengusir Orang-Orang Arab dari Tanah Palestina

 Datiim, Yahudi Ortodoks Modern: Setuju Mengusir Orang-Orang Arab dari Tanah Palestina

Mayoritas warga Datiim menggambarkan diri mereka sebagai bagian dari sayap kanan politik. Foto/Ilustrasi: igoogleed israel
Survei Pew Research Center menemukan bahwa hampir semua orang Yahudi Israel mengidentifikasi diri mereka dengan salah satu dari empat subkelompok: Haredi (ultra-Ortodoks), Dati (religius), Masorti (tradisional) dan Hiloni (sekuler).

Selain perbedaan keyakinan dan praktik keagamaan, kelompok-kelompok ini juga menghuni dunia sosial yang berbeda-beda dan dicirikan oleh gaya hidup dan politik mereka masing-masing.
Berikut adalah fakta Yahudi Dati atau Datiim:

Datiim dikenal sangat taat pada agama Yahudi. Mereka benar-benar yakin akan kepercayaan mereka kepada Tuhan. Mereka tidak bepergian dengan mobil, kereta api atau bus pada hari Sabat, sesuai dengan hukum Yahudi.

Namun, Datiim – terkadang digambarkan sebagai Yahudi Ortodoks modern – jauh lebih terintegrasi dalam masyarakat Yahudi modern. Misalnya, Datiim lebih cenderung mengatakan bahwa mereka menghargai kesuksesan karier dan perjalanan keliling dunia dibandingkan Haredim.

Laki-laki Dati lebih berpeluang untuk bertugas di militer Israel dibandingkan laki-laki Haredi. Warga Dati juga cenderung aktif dalam politik Israel.

Mayoritas warga Datiim menggambarkan diri mereka sebagai bagian dari sayap kanan politik, dan 71% setuju bahwa orang-orang Arab harus diusir atau dipindahkan dari Israel , jauh lebih banyak dibandingkan kelompok Yahudi lainnya.

Dibandingkan tiga kelompok lainnya, mereka juga lebih mungkin mengatakan bahwa pembangunan pemukiman Yahudi di Tepi Barat membantu keamanan Israel.

(mhy)
Miftah H. Yusufpati

No comments: