6 Kemampuan Dajjal yang Luar Biasa, Nomor 4 Mengaku Dirinya Tuhan

6 Kemampuan Dajjal yang Luar Biasa, Nomor 4 Mengaku Dirinya Tuhan
Ulama dan motivator kondang asal Arab Saudi, Syaikh Muhammad Al-Arifi dalam satu kajiannya mengingatkan Dajjal bermata satu akan muncul dari salah satu negara Arab. Foto/dok Channel Information M3loma
Kemunculan Dajjal pada akhir zaman menjadi pertanda semakin dekatnya hari Kiamat. Dajjal juga menjadi ujian besar bagi umat manusia termasuk bagi kaum muslim yang hidup pada masa itu.

Kedahsyatan fitnah Dajjal mengharuskan setiap muslim untuk mengenalinya. Ada beberapa kemampuan luar biasa yang dimiliki Dajjal yang perlu kita ketahui.

Dajjal sering mengaku sebagai Tuhan dan menipu manusia agar menjadi pengikutnya. Berikut enam kemampuan Dajjal sebagaimana diterangkan dalam berbagai riwayat Hadis.

1. Membawa Air dan Api
Sebelum hari Kiamat tiba, Dajjal akan menyesatkan manusia dengan kemampuannya yang super hebat. Tujuannya agar imannya goyah dan menjadi pengikut setianya. Salah satu tipu dayanya disaebutkan dalam Hadis berikut. Dari Khudzaifah, Nabi shollallohu 'alaihi wasallam bersabda tentang Dajjal: "Dia membawa air dan api, yang kelihatan api adalah air dingin, dan yang kelihatan air adalah api." (HR Al-Bukhari)

2. Menyuburkan Tanah
Selain membawa air dan api, Dajjal juga bisa menyuburkan tanah yang dikehendakinya.
Dari An-Nawas bin Sam'an berkata, suatu pagi Rasulullah SAW menceritakan tentang Dajjal. Kami bertanya, "Ya Rasulullah bagaimana kecepatan Dajjal berjalan di muka bumi?" Nabi menjawab: "Seperti mendung yang diterpa angin, maka dia pergi mendatangi suatu kaum dan mengajak mereka untuk mengimaninya lalu dengan segera kaum itu percaya lalu ia menyeru langit untuk segera menurunkan hujan lalu tanaman-tanaman segera tumbuh subur dan mereka menggembala ternaknya yang banyak susunya dan gemuk-gemuk. Kemudian ia mendatangi kaum lainnya lalu mengajak mereka untuk mengimaninya namun kaum itu menolak ajakannya, lalu ditinggalkannya kaum itu oleh Dajjal. Mendadak daerah itu menjadi kering dan gersang tidak ada sedikitpun dari kekayaan alam mereka yang tertinggal." (HR. Muslim)

3. Dapat Menurunkan Hujan
Dajjal juga memiliki kemampuan untuk menurunkan hujan. Bagi sebagian orang, hal ini mungkin terdengar mustahil untuk dilakukan. "Dajjal membawa fitnah besar dengan memerintahkan langit untuk menurunkan hujan. Hujanpun turun dalam penglihatan manusia. Ia membunuh dan kemudian menghidupkan kembali dalam penglihatan seseorang kemudian menghidupkannya kembali dalam penglihatan manusia yang tidak mungkin ditandingi orang lain." (HR Imam Ahmad)

4. Menghidupkan Orang yang Mati
Kemampun berikutnya yaitu dapat menghidupkan kembali orang yang mati. Dajjal datang kepada manusia dan kerap mengaku dirinya tuhan. Dia melakukan kemampuan ini dengan bantuan setan. Rasulullah menceritakan tipu daya Dajjal ini:

"Di antara fitnah Dajjal, dia menawarkan seorang Arab Badui, 'Renungkan, sekiranya aku bisa ‎membangkitkan ayah ibumu yang telah mati, apakah kamu akan bersaksi bahwa aku adalah Rabbmu?' ‎Laki-laki Badui itu menjawab, "Ya". Kemudian muncullah dua setan yang menjelma ‎dalam bentuk ayah dan ibunya. Keduanya berpesan: "Wahai anakku, ikutilah dia, sesungguhnya dia ‎adalah Rabbmu." (HR Ibnu Majah 4077)

Riwayat lain diceritakan: "Lalu Dajjal memerintahkan agar orang itu digergaji dari ujung kepala hingga pertengahan antara kedua kaki. Setelah itu Dajjal berjalan di antara dua potongan tubuh itu lalu berkata: "Berdirilah!" Tubuh itu pun berdiri utuh. Selanjutnya Dajjal bertanya padanya: "Apakah kau beriman padaku?" Ia menjawab: "Aku semakin yakin tentang siapa kamu."

Rasulullah SAW bersabda: "Wahai sekalian manusia, sesungguhnya tidak ada seorang pun yang dilakukan seperti ini setelahku." (HR. Muslim 2938)

5. Membawa Surga dan Nerakanya
Dari Hudzaifah, Rasulullah SAW bersabda: "Dajjal cacat matanya yang kiri, keriting rambutnya, bersamanya surga dan nerakanya. Nerakanya adalah surga dan surganya adalah neraka." (HR Muslim 2934)

6. Mengeluarkan Harta dari Bangunan Reruntuhan
Ketika Dajjal mendatangi bangunan reruntuhan, Dia mengeluarkan harta yang tersimpan di dalamnya. Dalam Hadis disebutkan: "Dia mendatangi reruntuhan dan berkata: 'Keluarkanlah perbendaharaanmu.' Maka keluarlah perbendaharaannya mengikuti Dajjal seperti sekelompok lebah." (HR Muslim 2937)

Demikian beberapa kemampuan Dajjal yang luar biasa dalam menyesatkan manusia. Saat menghadapi masa-masa sulit itu, Rasulullah SAW menganjurkan orang-orang mukmin untuk bersabar, bertawakkal, bertaubat dan memperbanyak bacaan berikut:

سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَاللَّهُ أَكْبَرُ

Subhanallahi, walhamdulillahi, wa laa ilaha illallahu, wallahu Akbar.

Kalimat tasbih, tahmid, tahlil dan takbir tersebut menjadi pengganti makanan dan dapat menyebabkan kenyang sebagaimana diriwayatkan oleh Imam Ahmad dari Ummul Mukminin Aisyah radhiyallahu 'anha.

Agar dilindungi dari fitnah Dajjal, umat muslim dapat mengamalkan pesan Rasulullah SAW berikut. Dari Abu Darda radhiyallahu 'anhu, Nabi shollallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa menghafal sepuluh ayat awal dari Surat Al-Kahfi, maka ia akan dijaga dari fitnah Dajjal."

Wallahu A'lam


(rhs) Lutfan Faizi

No comments: